Potensi Desa

Tentang Desa Kabunan

Desa Kabunan adalah salah satu desa yang berada di Kecamatan Taman, Kabupaten Pemalang. Desa ini berdekatan dengan Desa Asemdoyong, Danasari, Kedungbanjar, Wanarejan Utara, dan Kelurahan Beji. Desa Kabunan terdiri dari sebelas dusun. Sebagian besar kawasan Desa Kabunan terdiri dari persawahan dan sebagian besar masyarakat memiliki mata pencaharian sebagai petani.

Daftar Potensi

Sektor Pertanian

Pada bidang pertanian, Desa Kabunan memiliki sebagian besar (sekitar 70%) wilayah berupa lahan persawahan.

Sektor Perikanan

Pada bidang perikanan, sebagian masyarakat Desa Kabunan mencari ikan di daerah laut utara di Desa Asemdoyong dan di daerah selatan ke daerah Cilacap.

umkm-kabunan-peyek-paris

Sektor UMKM

Desa Kabunan memiliki beberapa UMKM seperti Peyek Paris, ikan pindang, tenun sarung khas Pemalang, dan jajanan khas Kabunan.

Sektor Pendidikan

Desa Kabunan memiliki beberapa Sekolah Dasar, dari SD Kabunan 01, SD Kabunan 02, SD Kabunan 03, SD Kabunan 04, SD Kabunan 05, SD Kabunan 07, dan SD Kabunan 09.